Berdasarkan program kerja bidang teritorial TA. 2024 Koramil 0812/14 Sukodadi Sub Bidang penanaman pohon/penghijauan di wilayah guna untuk melestarikan lingkungan agar lingkungan segar, teduh, nyaman dan asri. Yang dilaksanakan pada hari ini, Kamis, 29 Februari 2024 di lokasi pasar dan lapangan volly Desa Menongo. Dihadiri oleh Komandan Kodim 0812 Lamongan, Bapak Camat Sukodadi, Polsek Sukodadi, Kepala Desa Menongo, Kepala Desa se kecamatan Sukodadi dan Masyarakat Desa Menongo.
Kegiatan dimulai dengan sambutan Komandan Kodim 0812 dilanjut penanaman pohon buah dan pembersihan saluran air disekitar lokasi.
Pemerintah Desa Menongo mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang hadir dan terima kasih pula untuk kegiatan penghijauan dan bersih saluran air.